Selasa, 25 September 2012

Pembasmi Nyamuk

Sudah beberapa bulan hujan belum turun, debu-debu berhamburan di sepanjang jalan. Yang paling dirasakan adalah nyamuk yang populasinya bertambah, di rumah, di kamar bahkan di mobil. Walaupun sudah dibasmi dengan raket nyamuk, semprotan nyamuk dan lotion anti nyamuk, beberapa jam setelah itu, akan terasa kembali serangan dari nyamuk yang jumlahnya tidak habis-habis. 

Badan sudah diolesin lotion anti nyamuk tapi 3jam kemudian nyamuk dapat kembali menghisap darah. Nyamuk-nyamuk bertelur di musim panas di dalam selokan tenang, dan musim kemarau ini mengakibatkan penetasan telur nyamuk makin produktif. Sehingga nyamuk-nyamuk berkembang biak makin menjadi.

Karena sudah jengah dengan keadaan seperti ini, saya mencari ide kreatif lainnya untuk membasmi nyamuk-nyamuk yang mulai membandel seperti sekarang ini. Berikut tips yang saya temukan dan sangat kreatif ini.


Bahan yang dibutuhkan:
1. Botol minuman kapasitas 2 liter
2. 200ml air
3. 50 gram gula merah
4. 1 gram tepung ragi
5. Termometer
6. Pisau / Cutter
7. Kertas hitam / lakban / kresek hitam

Cara kerja:

1. Potong botol plastik setengah, menjaga kedua bagian.
2. Ambil bagian bawah botol.
3. Larutkan gula dalam air panas. Biarkan mendingin hingga kurang lebih 70 derajat F (suhu kamar).
4. Tambahkan tepung ragi. Karbon dioksida akan terbentuk dan akan menarik nyamuk.
5. Tutup botol dengan bungkus gelap
6. Taruh bagian atas botol dan balik seperti corong.
7. Tempatkan di sudut di rumah.

Dalam 2 minggu akan terkejut dengan jumlah nyamuk yang mati di dalamnya. Semoga ide kreatif ini bermanfaat bagi yang mengalami kejadian seperti saya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar